BOLA KITA-KITA – Barcelona menjamu Atletico Madrid pada laga pekan ke-18 La Liga 2024/2025 di Stadion Olimpic Lluis Companys, Minggu (22/12) dini hari WIB. Meskipun dominan dan punya banyak peluang, Barcelona kalah dengan skor 1-2 dari tamunya.
Babak pertama perjalan sangat seru dengan Barcelona tampil lebih dominan. Rapinha, Gavi, hingga Robert Lewadowski bergantian mendapat peluang membobol gawang Jan Oblak pada awal laga. Namun, semua peluang itu belum menembus pertahanan Atletico.
Atletico lebih banyak bertahan dan terus menerima serangan. Pada akhirnya, tembok pertahanan Atletico tembus juga pada menit ke-30. Menerima umpan Gavi, Pedri membuat skor menjadi 1-0 untuk Barcelona.
Setelah Atletico berusaha untuk membalas. Hanya saja, upaya yang dilakukan Antoine Griezmann dan kolega belum membuahkan hasil hingga babak pertama usai. Skor tetap 1-0 untuk keunggulan Barcelona.
Dua Pemain Pengganti jadi Pahlawan Atletico
Duel antara Barcelona vs Atletico Madrid pada pekan ke-18 La Liga 2024/2025 (c) AP Photo/Joan MonfortPada menit ke-57, Barcelona punya peluang emas. Raphinha menerima umpan Pedri. Sang winger melepas tendangan terukur yang tak mampu dijangkau Jan Oblak. Namun, Raphinha tak cukup beruntung karena bola mengenai tiang gawang dan urung masuk.
Tak lama dari peluang itu, Atletico punya peluang bagus lewat serangan balik. Marc Casado tidak cukup cermat saat membuang bola. Rodri De Paul mengambilnya dan melepas tendangan yang membobol gawang Inaki Pena. Skor menjadi 1-1.
Jan Oblak jadi benteng yang sangat kuat bagi Atletico Madrid. Pada menit ke-86, sepakan Raphinha pada situasi satu lawan satu berhasil diblok. Begitu juga dengan peluang Pedri yang didapat satu menit berselang.
Serangan balik Atletico lagi-lagi berbuah manis. Pada menit 90+6, kolaborasi pemain pengganti membobol gawang Barcelona. Umpan matang Nahuel Molina disambar Alexander Sorloth untuk membuat skor menjadi 2-1 untuk Atletico Madrid.
Hasil ini membuat Barcelona turun dari puncak klasemen. Punya 38 poin, Barcelona kini ada di bawah Atletico Madrid yang mampu mengumpulkan 41 poin. Sementara, Real Madrid ada di peringkat ke-3 dengan 37 poin.
Daftar Susunan Pemain
Pemain Barcelona merayakan gol Pedri ke gawang Atletico Madrid pada pekan ke-18 La Liga 2024/2025 (c) AP Photo/Joan MonfortBarcelona (4-3-3): Inaki Pena; Jules Kounde, Pau Cubarsi, Inigo Martinez, Alex Balde; Gavi (Olmo, 64′), Marc Casado (80′ Eric Garcia), Pedri; Fermin Lopez (Ferran Torres, 64′), Robert Lewandowski, Raphinha.
Pelatih: Hansi Flick.
Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Marcos Llorente (Le Normand, 74′), Jose Gimenez (Witsel, 52′), Clement Lenglet, Javi Galan; Giuliano Simeone (Molina, 62′), Rodrigo De Paul, Pablo Barrios, Conor Gallagher (Koke, 62′); Antoine Griezmann (Sorloth, 74′), Julian Alvarez.
Pelatih: Diego Simeone.